Category Archives: Places

Hawaiian Kona Koa

Memulai aktifitas di pagi hari belum lengkap tanpa secangkir kopi. Apapun sarapannya.

Kali ini gw menyeduh Hawaiian Kona Koa yang dibeli pas ke Glasgow kemarin dari Gordon Street Coffee.

Baristanya saat itu bilang untuk rasa yang maksimal, harusnya gw memakai french press. Sayang french press gw pecah pas lagi rapih2in dapur kemarin. 

Anyway, akhirnya gw menyeduh biji kopi itu dengan memakai Moka Pot. Hasilnya ternyata gak mengecewakan. Aroma citrus dan coklat sangat terasa. Pas diminum, ada rasa kacang tanah juga. Dengan semua itu, rasanya gw siap memulai hari gw 😉

  

Tentang Lagos – Tips membeli Tahu

Ada yang jualan Tahu segar di Lagos? Ada dong! *bangga*

Gw percaya, dimana ada komunitas keturunan Cina, disitu bakal ada Tahu dan produk pangan khas Asia lainnya.

Di Lagos (Victoria Island dan Ikoyi) , ada beberapa tempat yang jual Tahu segar:

1. Supermarket Shoprite, Park n Shop, Delis dan 9 to 7 menjual Tahu segar dan keluaran pabrik. Tapi yang segar belum tentu ada setiap saat sih. Jumlahnya pun terbatas. Yang gak segar alias dalam vacuum box jumlahnya lebih banyak.

2. Restoran Sister Zhou di Saka Tinubu Street. Mereka cuma jual Tahu segar, sampingan bisnis rutinnua yaitu restoran masakan Cina. Enciknya baik. Dengan bahasa Inggris yang minimum dia bisa survive hidup dan membuka usaha di Lagos selama bertahun2. Lucunya pekerja di restorannya yang notabene orang lokal pada bisa berbahasa Cina dengan logat lokal. Cuma mereka yang bisa mengerti apa yang lagi diomongin.

3. Toko kelontong Cina di Pasar Ilasan / Pasar Jakande / Pasar Lekki. Disini selain Tahu segar, kita juga bisa menemukan Tauge, Tepung Ketan, Tepung Beras, bumbu2 khas masakan Cina dll. Uniknya, toko ini cuma jualan Tahu di hari Jum’at, Sabtu dan Minggu aja. Dimana Tahu hari Sabtu yang rasanya paling enak dan milky dibanding Tahu hari2 lainnya. Dan Tahu hari Sabtu juga yang paling lembut. Sebaiknya tiba di pasar jam 9 pagi. Selain lebih gampang cari tempat parkir, juga masih kebagian Tahu. Jam 12 atau 1 siang, Tahu lembut nan nikmat itu biasanya sudah habis.

Semoga sebentar lagi ada toko yang jual Durian dan Pete. Amin.

Morocco. Always.

I copied this link(s) for my future reference(s):